Untuk Sesuatu yang (Harusnya) Ada

Sebentar.

Beberapa orang sering mencari sesuatu hal yang susah untuk didapat. Mengejar sesuatu yang tidak pasti. Hal itu aku maklumi, setiap orang diajari cara untuk mengejar.

Contoh paling kecil: Kamu harus mengejar mimpimu.

Gue begitu kagum kepada seorang Andika Machmud  dulu yang bercita-cita untuk menjadi astronot, kalau enggak pilot aja.

Gue begitu muak melihat itu cuma jadi mimpi, dan faktanya semua nggak semudah apa yang dipikirkan gue 10 tahun lalu.

Lebih muaknya lagi, gue stop buat ngejar mimpi itu.

Mayoritas manusia kecil dulu sering bermimpi yang besar, dan akhirnya mimpi itu perlahan mulai padam melihat kenyataan yang semakin di depan.

Udah kayak Yamaha aja.

Lanjut, hingga akhirnya mimpi-mimpi itu benar-benar padam dan berganti dengan yang lebih logis.

Seseorang yang menetap di angkasa, tetapi memaksa turun kebumi dengan sebuah roket yang luar biasa. Salam, Andika Machmud.

avatar

Tidak ada yang tidak mungkin, sesuatu kalau ada usaha dan niat yang besar mungkin saja bisa terjadi. Satu hal yang Aku ngerti, seseorang yang dulunya punya impian besar dan tau akan kemungkinan yang terjadi, Dia lebih memilih apa yang pantas untuk hidupnya hehe. - www.qalmurri.com

Delete 15 Januari 2018 pukul 20.51
avatar

Banyk juga impianku yg dulu sepertinya dikejar banget, tp lama2 mati. Tp ada 1 yg malah makin terobsesi sampe skr :D. Traveling..

Ini impian sejak kecil, yg rasanya dulu mustahil, tp terbukti aku bisa achieve 1 per 1. Malah menjadi target tiap tahun, negara mana lagi yg divisit, sekaligus bikin semangat aku dlm bekerja :)

Delete 8 Februari 2018 pukul 12.03