Question of Life #2 Paling Absurd!


Ini adalah Question of Life yang kedua. Kalo ada yang belum jawabin yang pertama, coba  jawab dengan cara lihat disini. Cara agar tulisan ini akan terasa asik adalah kalian gue ajak buat menjawab pertanyaan-petanyaan yang akan gue kasih. Tapi, nggak ada paksaan juga, buat yang nggak mau jawab yasudah, kalau yang mau jawab ya ayuk.

Seperti pada umumnya bagi yang belum tahu, gue kasih tahu lagi. Question of Life ini adalah pertanyaan-pertanyaan yang sebenarnya sangat sederhana, dan jawaban yang kalian berikan akan menunjukan kepribadian dan pilihan hidup kalian sendiri. Jadi, kalau yang mau jawab, usahakan jawab dengan sebaik-sebaiknya walaupun absurd dengan cara tulis di kolom komentar biar lebih mudah dan orang-orang bisa membacanya. Pertanyaan yang gue berikan ini untuk umum, jadi nggak ada pertanyaan yang spesifik yang mengarah ke satu orang saja.

Jadi, daripada gue kebanyakan intro, maka pertanyaanya akan dimulai:

1. Kalo kalian sudah dewasa, kalian lebih memilih untuk bekerja dulu atau menikah dulu? Alasan?

2. Disaat lu mau ketemu sama pacar, mendingan lupa pake parfum atau salah pake sepatu?

3. Jika kalian saat ini sedang terdesak untuk membayar hutang, maka yang akan kalian lakukan adalah lari atau jujur nggak punya uang?

4. Pilih banyak orang suka atau banyak yang benci?

5. Ganteng/cantik tapi gendut atau langsing tapi biasa aja?

6. Lebih pengen jadi bos di perusahaan besar luar negeri atau bekerja untuk negara?

7. Memilih selingkuh atau diselingkuhin?

8. Pilih sakit gigi atau panuan?

9. Nggak makan seharian atau nggak mandi seharian?

10. Jika ada liburan panjang, lu lebih memilih tidur seharian tapi nggak dapat uang atau bekeja untuk dapat uang?

11. Pilih digebukin atau dimaki orang?

12. Kalo kalian berada dalam dunia politik, kalian pengen jadi apa?

13. Pilih ketahuan ngupil di depan calon mertua atau kentut di depan calon mertua?

14. Memilih untuk terjun ke dunia blog/tulisan atau terjun ke dunia visual?

15. Memilih mengetahui kebenaran tapi sakit atau sengaja tidak ingin mengetahui kebenaran?

16. Lebih memilih mencoba sesuatu atau nggak?

Dan seperti pada QoF kemarin, gue juga akan menjawab pertanyaan gue sendiri yang absurd itu buat nambahin panjang tulisan ini, karena pada dasarnya tulisan ini targetnya sampai 500 kata, biar kelihatan kalau sekarang gue lagi nggak blank.

Jawaban gue :

1. Kalau gue pribadi, gue akan memilih untuk bekerja dulu, karena realistis aja untuk sekarang ini uang itu sangat berkuasa dimana-mana dan gue takut untuk kedepannya jangan-jangan bisa kesusahan ekonomi  serta uang menjadi pemecah belah cinta. Azek banget.

2. Mendingan gue lupa pake parfum, soalnya kalo ini nggak keliatan pake mata gitu dan bisa berasalan kalau baru habis jalan sama temen juga makanya bau keringat. Kalau untuk salah pake sepatu udah jelas salahnya, alasannya pun nggak bisa bilang 'sepatu gue hilang sebelah'.

3. Karena pilihan disini emang kampret, maka gue akan jawab dengan lari, soalnya kalau lari itu mungkin saja gue lari untuk mendapatkan uang yang lebih banyak, iya kan? YA ENGGAK KAMPRET, GUE JUJUR AJA NGGAK PUNYA UANG.

4. Banyak pembenci, biar pahala gue banyak. Eh nggak, becanda.

5.Gendut atau kurus itu bukan pengaruh seseorang menjadi lebih menarik, semua relatif. Jadi, disini gue memilih untuk ganteng tapi gendut. Ya, bodo amat anjer, gue sekarang ini kurusan.

6. Bekerja untuk negara. Yaiyalah, tujuan gue belajar selama ini karena gue mau memajukan negara ini.

7. Selingkuh aja. Diselingkuhin itu sakit. Jadi, yaudah gue aja yang selingkuh nanti kalau ketahuan, dua-dua gue ajak jalan. YA ENGGAKLAH! MANA MUNGKIN? Jawaban sesungguhnya adalah tergantung situasi, sih.

8. Sakit gigi. Nggak ada alasan, pokoknya sakit gigi aja.

9. Enggak mandi seharian, soalnya gue pernah beberapa kali lupa mandi seharian karena lagi asik nulis dan ngejar target.

10. Jelas bekerja untuk dapat uang, kemarin aja libur gue tetep nulis. 'kan gue nulis sambil tiduran juga, ha ha ha'.

11. Digebukin aja lah, biar sekalian.

12. Gue mau jadi presiden, karena itu tercantum dalam misi gue datang ke bumi.

13. Ketahuan ngupil, soalnya kalo ketauhan kentut itu lebih buruk anjay, baunya itu apalagi kalau saat itu memang bau banget.

14. Dunia blog tentu saja. Tapi, nggak menutup kemungkinan tulisan-tulisan seperti ini bisa ke dunia visual seperti beberapa orang yang sudah memulai.

15. Mengetahui kebenaran, karena yang nggak terlihat itu nyatanya lebih menyakitkan. Uh siap, #AndikaMachmud2018.

16. Gue lebih memilih untuk mencoba. Apapun hasilnya, pengalaman bisa kita raih. Benar?


Itu adalah jawaban-jawaban absurd gue, semoga dengan ini lu orang semua nggak menganggap gue sebagai pribadi yang aneh. Pertanyaan yang absurd emang harus dijawab dengan jawaban yang absurd. Benar? Iya benar. Kalo yang lain pada mau jawab juga, silahkan sekali lagi untuk menjawabnya di kolom komentar. Semua komen yang masuk sudah gue moderisasi, jadi kalau ada yang komen cuma buat spam, nggak akan masuk, saat ini di kotak spam sudah ada lebih dari 100 komentar. 

Jadi, yaudah. Jangan lupa jawab.

See you!

Seseorang yang menetap di angkasa, tetapi memaksa turun kebumi dengan sebuah roket yang luar biasa. Salam, Andika Machmud.